Perawatan RF atau radio frequency mungkin sudah tidak asing bagi pasien Klinik DRW Skincare. RF treatment memiliki beberapa jenis kategori, salah satunya adalah RF mata. Ketahui apa saja manfaat RF mata di Klinik DRW Skincare dengan mengulas artikel berikut.
RF mata merupakan salah satu jenis perawatan radio frequency yang dapat mengatasi permasalahan pada kulit di sekitar mata. RF treatment menggunakan metode yang memanfaatkan gelombang radio, alatnya seperti setrika wajah yang bisa mengencangkan kulit.
Alat yang digunakan akan menghantarkan panas ke dalam lapisan kulit sehingga dapat merangsang pertumbuhan kolagen. Kulit yang mengendur akan semakin mengencang dan kulit akan lebih cerah usai perawatan RF mata ini.
Perawatan RF mata di Klinik DRW Skincare memberikan banyak manfaat. Di antaranya adalah:
Manfaat RF Mata
- Mengatasi mata panda atau lingkaran hitam di area mata
- Mengatasi kulit kendur atau keriput
- Mengatasi garis-garis halus di sekitar kulit mata
- Mengencangkan kulit
- meningkatkan produksi kolagen
Itulah beberapa manfaat RF mata di Klinik DRW Skincare. RF mata ini ampuh untuk atasi masalah mata panda, kulit yang mengendur di area mata, dan mengencangkan kulit. Dengan RF mata, kulit akan terlihat lebih sehat dan tampak lebih cerah.
Bagi customer yang ingin melakukan perawatan RF mata di Klinik DRW Skincare, disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu. Hubungi kontak marketing yang tertera di website klinik.drwskincare.com atau di bio yang ada di laman media sosial. Reservasi segera untuk dapatkan perawatan RF mata yang berkualitas.